Berhijab Dan Takut Rambut Rontok? Lakukan Hal Ini


Surabayatrend.com | Surabaya - Sobat STcom yang berhijab dan punya masalah dengan rambut rontok bisa lakukan hal dibawah ini. Tim Surabayatrend akan membahas khusus bagi ladys STcom.

Masalah mungkin muncul ketika sobat STcom ketika mengenakan hijab, muncul rambut rontok, gatal atau pun ketombe. Namun bukan alasan untuk merawat rambut sobat STcom menjadi indah dan terawat. Maka dari itu simak tips dan solusinya dari kami.

Ketika berhijab, sirkulasi udara pada rambut Ladys akan berkurang, itu yang menyebabkan rambut menjadi lembab dan lepek. Itulah yang akan menjadi masalah muncul pada rambut sobat Ladys.

Fredy, Hair Stylist Rudi hadisuwarno mengatakan, gunakan hair tonic untuk mencegah kerontokan pada rambut. Hal tersebut bisa menguatkan akar pada rambut Anda, sehingga rambut tidak mudah terlepas pada kulit kepala.

Gunakan hair tonic ketika selesai keramas, saat dimana pori-pori pada rambut terbuka. Lakukan berulang-ulang hingga rambut tidak rontok lagi. Jika rambut rontok sudah berkurang, hentikan pemakaian hair tonic untuk mencegah rambut berminyak.

Sementara itu bagi rambut sobat STcom yang berketombe, disarankan untuk menggunakan produk anti ketombe. Karena rambut ketombe merupakan permasalahan kulit pada kepala yang seharusnya segera diobati langsung pada kulit kepala, bukannya perawatan pada batang rambutnya.(tar)

Artikel Terkait

Previous
Next Post »